Pontianak-Today. Ada kabar gembira bagi anda warga Pontianak Sekitarnya dan seluruh pengguna jasa Bandara Supadio Pontianak, Hari ini (15/06) PT. Angkasa Pura II sebagai operator Bandara Supadio akan melakukan soft opening penggunaan terminal baru.
Bandara yang memiliki areal parkir hingga 40.334 meter persegi dan dilengkapi fasilitas umum lainnya guna memberikan kenyamanan dan peningkatan layanan bagi pengguna jasa Bandara.
Sebagai mana disalin dari akun Facebook Angkasapura Supadio, Bandara kebanggan warga kalbar ini memiliki luas 32.000 meter persegi dan mampu menampung hinggal 3,8 juta penumpang per tahun dengan 12 penerbangan rute domestik dan dua penerbangan rute internasional.
Bandara yang memilliki 8 gate ini konsep Eco airport dan Green Building, masih dari sumber yang sama, akun Facebook Angksapura Supadio juga memamerkan foto-foto keren beberapa bagian bandara yang mungundang decak kagum.
Eko (33) Salah seorang penumpang pesawat yang akan berangkat ke Jakarta mengatakan kekagumannya atas terminal baru Bandara Supadio Pontinak. “saya sudah lama tidak bepergian lewat Supadio, kondisinya sekarang sangat bagus, tidak kalah dengan Bandara di Kota besar lainnya” kata pria yang bekerja di salah satu lembaga keuang di Pontianak ini.
Lebih lanjut dia berharap pengelola bandara dapat meningkatkan pelayanan kepada penumpang, “harapan kami semoga pelayanan dapat berbanding lurus dengan tampilan fisik yang sudah sangat bagus ini“. harap eko.
Seperti diketahui beberapa tahun terakhir Bandara Supadio Pontianak memang sedang di renovasi menyeluruh dan dilakukan beberapa tahap, soft opening yang rencananya dilakukan hari ini agar dapat menyambut para penumpang saat puncak arus mudik lebaran minggu depan. (awe)