Pontianak-Today. Hari ini (27/05) merupakan hari pertama bagi umat islam menjalankan puasa Ramadhan 1438H setelah tadi malam secara resmi Pemerintah melalui Kementerian Agama Republik Indonesia mengumumkan hasil sidang isbat dan menetapakan 1 Ramadhan 1438H jatuh pada hari Sabtu tanggal 27 Mei 2017.
Seperti tahun-tahun sebelumnya salah satu ciri khas bulan Ramadhan adalah munculnya pedagang-pedagang yang menjual aneka makanan dan minuman untuk berbuka puasa yang biasa di sebut oleh warga sebagai pasar juadah.
Hasil pantauan team KalbarToday.com dilapangan sore ini, beberapa titik pasar juadah di pontianak sudah mulai ramai pedagang dan pembeli, salah satunyanya Ibu Nur (45) yang berjualan di sekitar bundaran Kota Baru Pontianak, Ia mengatakan sudah 4 tahun terakhir ia meramaikan pasar juadah di sini dan pembeli lumayan ramai dari awal hingga akhir Ramadhan.
“selain kue buatan sendiri, kami juga menerima titipan dari pembuat kue yang tidak ikut berjualan” ungkap ibu Nur menjelaskan asal barang dagangannya, Ia juga menjelaskan mulai buka sekitar jam 14.00 sampai menjelang magrib. “kadang-kadang juga lewat magrib baru tutup, biasa ada pembeli yang ke sorean bahkan berbuka di sini” jelasnya.
Setiap bulan Ramadhan tiba kegiatan dan transaksi ekonomi masyarakat dipasar juadah cukup tinggi dan ini sangat membantu bagi pelaku usaha kecil dan berskala rumah tangga. (awe)